Sabtu, 23 November 2013

HILANGKAN STRES DENGAN BELAJAR

Kata belajar tentunya membebani pikiran kita dengan rsa stress. Tetapi tidak untuk belajar di belitung, dalam belajar kali ini, anda malah akan melupakan kesibukan anda dan menghilangkan rasa stress.

Belajar di Belitung adalah belajar menjadi orang Belitung, dengan melakukan aktivitas sehari-hari masyarakat. Kampung Sijuk namanya, sebuah kampung yang masih alami, dengan tradisi gotong royong dan keramahan masyarakat yang tentunya membuat anda merasa tenang dan nyaman.

Terletak di utara pulau belitung, hanya 30 menit dari Bandara Has. Hanandjoeddin Tanjungpandan. keramahan penduduknya akan menyambut anda.
Sijuk memiliki banyak home stay yang nyaman untuk tinggal, dengan arsitektur rumah melayu belitung, anda bisa tinggal bersama penduduk sambil ikut serta dalam kehidupan sehari-hari.

Masak makanan Belitung, belajar kesenian gambus hadra dan berpantun, serta membuat kerjinan tangan yang bisa dijadikan cendramata sebagai kenang-kenangan. Sesekali anda juga bisa ikut melaut bersama penduduk, mencari kepiting dan kerang, hingga memanen hasil kebun.

Kesederhanaan bersamam masyarakat sijuk merupakan pengalaman yang tak kan terlupakan.

Sabtu, 30 Oktober 2010

KALAMOA PULAU SEJUTA CERITA

Sebuah pulau kecil di pesisir barat Pulau Belitung. Kalamoa kami menyebutnya. Pulau ini terletak di muara sungai siburik yang merupakan pintu masuk menuju pelabuhan Tanjungpandan. Pulau ini terdiri dari bukit yang ditumbuhi pepohonan dan bakau. Karena letaknya di bagian barat, tentunya keindahan matahari terbenam.

Selain keindahan alamnya, kalamoa memiliki banyak cerita baik legenda maupun sejarah. Pulau ini sudah dikenal sejak zaman kolonial belanda dulu. Di pulau yang kecil dan sepi ini dulunya digunakan oleh tentara belanda sebagai daerah pengawasan, ini bisa dilihat dari beberapa puing bekas menara yang diduga sebagai menara pengintai sekaligus petunjuk pelayaran, kaki meja dan pondok tempat peristirahatan, serta bangunan bekas lokasi tiang bendera. Selain itu di pulau ini juga terdapat bangunan bekas pengasingan penderita kusta yang saat ini kondisinya di tumbuhi pohon beringin yang besar. Selain itu juga di kalamoa terdapat 3 makam muslim yang konon salah satunya adalah ulama keturunan raja banten.

Pulau kecil nan sunyi ini melambangkan keragaman masyarakat lokal. jika kita masuk ke kalamoa, kita akan disambut sebuah kelenteng cina, kemudian kita akan bertemu tangga naik ( sekitar 60 anak tangga ) yang sanga curam, dimana sesampai diatas bukit kita akan menemukan bekas bangunan peninggalan belanda dan sebuah makam muslim. dari atas bukit kita akan mengikuti tangga turun kearah timur pulau. di pertangahan perjalanan kita akan menemukan sebuah makam muslim yang sudah dipugar. jika perjalanan kita lanjutkan kebawah, sebuah bangunan berbentuk setengah elips yang telah ditumbuhi pohon beringin besar akan menyambut kita, bangunan ini adalah rumah pengasingan kusta, dan di belakanganya terdapat sebuah makan muslim yang diduka sebagai turunan dari raja banten.

Jika anda mengunjungi belitong, jangan lewatkan Pulau Kalamoa

Kamis, 02 September 2010

MENYELAM SAMBIL MENANAM KARANG

Keindahan alam pulau Belitung tidak perlu diragukan lagi, selain garis pantai yang exotis, pulau ini juga kaya akan terumbu karang dan biota laut. Tidaklah heran jika setiap wisatawan yang datang selalu melakukan aktivitas air seperti diving dan snorkeling.

Akan tetapi untuk memberikan kenangan selama perjalan di pulau Belitung, kami membuat suatu program baru yang pastinya membuat anda akan merindukan untuk kembali ke pulau Belitung. Bagai mana jika menanam terumbu karang, dan bagaimana jika terumbu karang itu di berikan label nama anda. cukup menarik bukan. sehingga suatu saat ketika anda ataupun kerabat dan teman anda snorkeling bahkan menyelam di belitung, mereka akan melihat buktinya bahwa anda pernah ke Belitung

Alam Belitung Milik Kita Bersama

Selasa, 31 Agustus 2010

SURGA DI BARAT INDONESIA

Indonesia memang negara yang kaya akan sumber daya alam, terutama yang berkaiatan dengan pariwisata. Saat ini Indonesia memiliki banyak tujuan wisata baru yang tentunya sangat menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah Pulau Belitung.

Pulau belitung berada di wilayah Indonesia bagian barat, tepatnya wilayah sumatera. Pulau ini bagian dari propinsi kepulauan Bangka Belitung yang bisa di tempuh dengan menggunakan penerbangan tujuan Tanjungpandan (TJQ) dalam waktu 50 menit.

Nama Belitung mungkin sangat asing bagi anda, tetapi pernahkah anda mendengan belitong/ gantong. Nama tersebut mungkin anda kenal, sejak munculnya novel Laskar Pelangi karya Andrea Hirata, nama Belitong sangat sering di sebut-sebut orang, dan sejak itu juga orang-orang banyak berkunjung kebelitong karena kexotisannya dalam film Laskar Pelangi.

Pulau ini memiliki pesona yang luar biasa, misalnya Pantai berpasir putih yang di hiasi bebatuan granit raksasa, terumbu karang yang indah, hamparan hijau hutan yang masih perawan, masyarakat lokal yang ramah dan bersahabat, serta adat dan budaya yang unik. Kesemuanya ini bersatu sebagai daya tarik wisata baru di wilayah barat Indonesia.

Pulau belitung sangat cocok untuk wisata keluarga, fotography, pecinta pantai dan laut, diving, company outing, honeymoon, adventure, dll.

Sebuah pulau impian di barat Indonesia
Hanya 50 menit dari Jakarta
www.levi-tour.com